Berita Wisata

4 destinasi wisata tersembunyi di Aceh Besar yang memiliki pesona memikat dan spot foto yang instagenic

JURNALACEH.COM– Provinsi Aceh memiliki banyak potensi wisata alam khususnya pantai, hal ini dikarenakan letak geografisnya yang dikelilingi oleh Selat Malaka dan Samudera Hindia.

Salah satu daerah di Provinsi Aceh yang menawarkan pesona alam yang mempesona adalah Aceh Besar. Ada berbagai jenis destinasi wisata yang menarik untuk dikunjungi di kabupaten ini, baik yang populer maupun yang tersembunyi dan masih sedikit dikunjungi oleh pengunjung.

Tempat-tempat yang sebelumnya tidak dikenal namun memiliki potensi besar sebagai destinasi wisata alias hidden gems semakin bermunculan.

Baca Juga: Wisata Religi Terpopuler Rekomendasi di Majalengka, Penuh Sejarah dan Budaya

Nah bagi anda yang penasaran, berikut beberapa rekomendasi destinasi wisata tersembunyi di Aceh Besar yang wajib anda kunjungi untuk menikmati keindahan pemandangan alamnya, antara lain:

1. Pucok Krueng

Pucok Krueng adalah salah satu permata wisata tersembunyi di Aceh Besar.

Terletak di desa Mon Ikeun, Lhoknga, Aceh Besar, objek wisata ini menawarkan pemandangan permukaan batu kapur atau karst yang ditumbuhi tanaman kecil serta genangan air yang terlihat seperti danau kecil dengan lumut hijau di bawahnya dalam paduan indah yang mempesona mata.

Baca Juga : 5 Destinasi Wisata Indah dan Paling Fenomenal di Aceh Singkil

Apalagi di sini juga terdapat goa kecil yang menjadi terowongan tembus ke danau. Anda dapat mengakses gua ini melalui area semak yang sedikit menanjak. Dari gua ini Anda bisa melihat pemandangan ke arah danau dan sungai. Namun goa ini agak sulit diakses karena permukaan goa terlihat sangat berbatu.

Source: news.google.com

Related Articles

Back to top button