Berita Wisata

5 Tempat Wisata Paling Recommended, Wajib Singgah di Pangandaran

KARANGANYARNEWS – Berikut 5 rekomendasi destinasi wisata yang wajib dikunjungi saat traveling atau jalan-jalan ke Pangandaran.

Hampir semua orang pernah menikmati atau setidaknya pernah mendengar keindahan Pantai Pangandaran. Hamparan pasir hitam dan putih yang bersih, serta deburan ombak yang lembut menjadikan Pantai Pangandaran sebagai tujuan wisata yang sempurna untuk liburan keluarga.

Kawasan Pangandaran merupakan destinasi wisata pantai di Kabupaten Pangandaran. Lokasinya berjarak sekitar 200 kilometer atau empat hingga lima jam perjalanan darat dari kota Bandung.

Baca Juga: Girimanik Mountain Camp, Wisata Glamping dengan Keindahan Alam Wonogiri yang Mempesona

Jadi, jika Anda melakukan perjalanan ke Pangandaran dari Jakarta, waktu tempuh perjalanan darat bisa lebih lama lagi, sekitar enam hingga tujuh jam.

Namun saat ini Susi Air telah menyediakan rute penerbangan dari Jakarta (Bandara Halim Perdana Kusumah) – Pangandaran (Bandara Nusawiru Cijulang) yang hanya memakan waktu satu jam perjalanan. Tiket Susi Air dapat dibeli dengan mudah secara online.

Kemudahan akses menuju Pantai Pangandaran membuat Pangandaran menjadi tujuan wisata favorit wisatawan mancanegara.

Baca Juga: Masuk 50 Besar ADWI Tahun 2022, Inilah 9 Catatan Desa Wisata Situs Gunung Padang di Cianjur

Seiring berjalannya waktu, wisata Pangandaran tidak hanya didominasi oleh pantai. Ada berbagai tempat wisata lain di Pangandaran yang bisa dikunjungi wisatawan.

Source: news.google.com

Related Articles

Back to top button