Berita Wisata

Villa Puteri River Inn Sumedang, Konsep Saung Tradisional Sunda Sangat Bagus!

sumedang express-Villa Puteri River Inn Sumedang, konsep penginapan saung tradisional sunda yang asri banget, Villa Puteri River Inn salah satu tempat penginapan di Sumedang yang tempatnya asri karena ada alam pegunungan. Selain itu, suara air dari sungai mengingatkan suasana pedesaan.

Sehingga pengunjung yang berkunjung ke villa ini betah dan nyaman karena keindahan tempat dan fasilitasnya.

Nikmati keindahan alam bersama keluarga atau sahabat sebagai cara refreshing untuk menyegarkan kembali semangat dan menjalani rutinitas sehari-hari. Tidak ada salahnya mencoba liburan sambil menginap di villa ini.

Daya Tarik Villa Puteri River Inn Sumedang Spot Foto Instagramable
Di kawasan Villa Puteri River Inn banyak terdapat tempat untuk selfie Instagrambe. Lanskap sawah hijau, bongkahan batu besar dan kecil di tepi Sungai Jernih serta air terjun kecil yang meluncur menuruni dinding bongkahan batu kecil.

Selain itu, ada juga spot foto yang sengaja dibangun dengan material alami seperti bambu dan kayu solid. Pengunjung wajib mengabadikan momen selama berada di tempat ini.

Villa Puteri River Inn juga memiliki kolam renang keluarga yang tidak terlalu besar. Tapi cukup memadai untuk berenang anak-anak dan dewasa. Kolam renang terletak di tepi sungai dan suasananya cukup menyenangkan.

Tempat menginap sekaligus wisata kuliner yang menyajikan menu-menu lezat
Menu makanan Saung Makan Puteri River Inn memiliki beberapa pilihan paket dengan harga dan jumlah pengunjung.

Pilihan menu paket di Saung Makan Puteri River Inn, seperti nasi liwet atau nasi timbel, ikan goreng, ayam goreng, tahu, tempe dan sambal. Lalapan segar, jengkol asam manis, genjer tumis, pencok kacang, dan kerupuk juga disajikan.

Lokasi Villa Puteri River Inn
Alamat Villa Puteri River Inn berada di wilayah desa Citengah kecamatan Sumedang Selatan. Villa Bale Putri berada persis di belakang Kantor Desa Citengah, Kabupaten Sumedang.

Villa Puteri River Inn Sumedang, konsep saung tradisional sunda yang sungguh asri, cocok untuk anda yang akan berlibur bersama keluarga.

Baca juga : 5 Rekomendasi Tempat Wisata Di Jatinagor

Source: news.google.com

Related Articles

Back to top button