Berita Wisata

Energi tertinggi menerangi Solok selatan

Energi tertinggi menerangi Solok selatan

PT Supereme Energy merupakan salah satu PT yang bergerak di bidang pengembangan energi panas bumi untuk menghasilkan listrik yang dipasok ke PT PLN. Salah satu PT tersebut berlokasi di Liki Pinangawan Muaralaboh, Kabupaten Solok Selatan, Sumatera Barat.

Wilayah kerja pertambangan di Solok Selatan ini didirikan pada 1 Juli 2008 sesuai dengan artikel yang saya baca, “PT Supreme Energy didirikan oleh Bapak Supramu Santosa,” kata Priyandaru.

Supreme Energy telah melakukan program eksplorasi sejak tahun 2010 dan telah menyelesaikan survei topografi, studi teknik sipil dan udara untuk pengeboran eksplorasi yang dimulai setelah penandatanganan PPA antara Supreme Energy dan PLN dan pada hari yang sama Kementerian Keuangan Republik Indonesia telah mengeluarkan surat jaminan dari pemerintah untuk proyek Supreme Energy di muara laboh.

PT ini beroperasi untuk memasok listrik dimana listrik akan dipasok ke jaringan listrik Sumatera Barat milik PT PLN untuk kurang lebih tiga ratus empat puluh ribu rumah di Sumatera Barat.

Peresmian operasi komersial PLTP Muaralabuh itu mempertemukan banyak pihak seperti Gubernur Sumbar, Bupati Sumbar, PT PLN dan pihak penting lainnya.

“Kami sangat mengapresiasi dukungan dari pemerintah, masyarakat Solok Selatan dan PLN, terutama dalam kegiatan eksplorasi dan pengembangan,” kata Supramu Santosa usai peresmian.

Awalnya, PT Supreme Energy melakukan pemboran eksplorasi yang meliputi 6 sumur dan baru kemudian dilakukan evaluasi data dan perhitungan cadangan, khususnya pada tahun 2014, kemudian Supreme Energy fokus pada pembangunan gedung.

Setelah melalui tahap otorisasi, evaluasi dan lainnya, lanjut ke tahap 2 konstruksi yang akan dimulai setelah modifikasi PPA selesai.

Pada pembangunan tahap kedua, diharapkan mulai 2022 akan terpasang sekitar 75 MW dan menurut Supramu, pihaknya akan mendukung pemerintah Indonesia untuk mencapai target bauran energi 2025.

PT Supreme memberikan dampak positif bagi masyarakat dimana PT Supreme Muaralabuh dapat meningkatkan taraf ekonomi masyarakat dan dapat mengurangi angka pengangguran di Solok Selatan khususnya bagi putra putri daerah Muara Labuh.

“Sejak berdirinya PT Supreme Energy, saya merasakan banyak dampak positif,” kata Vira yang berdomisili di Muaralabuh.

Salah satu dampak positifnya adalah turunnya angka pendapatan dimana kaum muda dapat mengambil pekerjaan yang disediakan oleh PT Supreme Energy, kemudian Vira mengatakan “Bahkan PT Supreme Energy baru-baru ini mulai membangun tiang listrik di daerah terdekat”, kata Vira.

Begini penampakan PT Supreme Energy dari atas, sungguh indah dan asri “disini sumber energinya indah, tidak hanya itu juga banyak spot foto disini”.

Pada saat pemboran sumur ada beberapa suara dari alat dan getaran tanah pada saat pemboran” tapi tidak apa-apa, semoga dengan adanya PT Supreme ini dapat membawa kemajuan yang baik untuk Solok Selatan kedepannya, dan yang terpenting bisa memberikan sumber energi yang baik bagi masyarakat solok selatan,” harap vira.

*Penulis: Jesica, mahasiswa jurusan manajemen Universitas Andalas

Source: www.bentengsumbar.com

Related Articles

Back to top button