Berita Wisata

Menarik, Bupati Lebak Pamer Keindahan Alam Tempat Wisata Baru di Kabupaten Lebak

TOPMEDIA – Wakil Bupati Kabupaten Lebak Ade Sumardi memperlihatkan keindahan tempat wisata alam yang indah di akun Instagramnya, sepertinya lokasinya masih baru dibangun, yuk cek di mana?

Wisata Gunung Kendeng Baru Kasepuhan Citorek tulis Bupati Lebak Ade Sumardi dalam video berdurasi 30 detik yang diunggahnya, pemandangan indah di atas persawahan begitu mempesona.

Ia menjelaskan, lokasinya berada di kawasan Gunung Kendeng, Desa Citorek Timur, Kecamatan Cibeber, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten di akun Instagram pribadinya @h.adesumardi.

Baca Juga: Begini Kondisi Masjid Terapung di Anyer Provinsi Banten yang Dibangun di Lahan 17.000 Meter Persegi

“Bosan dengan rutinitas kerja? Gak perlu bingung, yuk rencanakan kunjungan ke Gunung Kendeng, Desa Citorek Timur, Kecamatan Cibeber, Kabupaten Lebak. Dijamin setelah liburan ke sini pikiran fresh dan semangat kerja kembali On Fire ,” dia menulis.

Dalam video singkat ini terlihat objek wisata yang baru dibangun ini terlihat begitu mempesona di atas bukit.

Di sini, lanskap citorek kasepuhan sangat indah. Dikelilingi oleh pegunungan hijau, dan yang terpenting adalah tanah di atas awan. Bagi pemburu sunrise dan sunset, wisata ini mungkin bisa menjadi pilihan yang tepat, tulisnya lebih lanjut.

Baca Juga: Tempat Wisata Kuliner Saung Ende Serang, Cocok Untuk Menghabiskan Waktu Liburan Keluarga

Unggahan Bupati Ade Sumardi itu pun langsung ditanggapi oleh para pengikutnya dengan membubuhkan tanda serupa. Sejak dipublikasikan, ribuan orang telah memberikan tanda cinta di feed Instagram Bupati.

Source: news.google.com

Related Articles

Back to top button