Berita Wisata

Pantai Cipanon, Tanjung Lesung, Kabupaten Pandeglang, Banten, Menyimpan Keindahan Panorama Alam

BERITA BANTEN – Wisata pantai memang menjadi favorit di kalangan wisatawan. Tanjung Lesung merupakan kawasan yang memiliki banyak tempat wisata tepi laut yang tergolong masih terjaga, termasuk Pantai Cipanon.

Pantai Cipanon, destinasi wisata tepi laut yang sangat menakjubkan, dengan keindahan alam yang luar biasa dan sedikit terjamah oleh tangan-tangan jahil.

Terletak di ujung barat kabupaten Pandeglang, Banten. Pantai Cipanon menjadi destinasi wisata bahari dari berbagai daerah, tidak hanya dari wilayah Banten saja, tetapi dari seluruh penjuru tanah air juga merasakan keindahan alamnya.

Dikutip Kabar Banten dari YouTube Aan Sutaryat Vlog, Pantai Cipanon terletak di kawasan wisata Tanjung Lesung, tepatnya di Kecamatan Panimbang, Kabupaten Pandeglang, Banten. Sebuah pantai yang menyimpan keindahan alam.

Untuk menuju Pantai Cipanon terbilang murah dan sangat terjangkau yaitu Rp 15.000 untuk tiket kendaraan bermotor dan Rp 50.000 untuk yang menggunakan mobil termasuk penumpang.

Fasilitas yang disediakan cukup memadai seperti tempat parkir yang luas, mushola, toilet dan ruang ganti. Serta gazebo-gazebo yang berjejer di pinggir pantai, serta berbagai penjual makanan.

Pantai ini banyak dikunjungi wisatawan dari berbagai daerah, yang ingin menikmati suasana tenang deburan ombak dan segarnya hembusan udara khas pantai.

Kawasan wisata pantai cipanon akan menjadi. Sangat ramai saat musim liburan tiba, dengan menggunakan berbagai sarana transportasi pengunjung menjumpai pantai ini,

Pantai Cipanon sangat aman untuk berenang dan bermain pasir, karena ombaknya cukup bersahabat dan pasirnya berwarna coklat lembut, sehingga aman untuk anak-anak bermain di pantai ini.

Source: news.google.com

Related Articles

Back to top button